Triwulan 1 Pelajaran 9, 2025. 


Download Powerpoint




Sabtu, 22 Februari 2025.

PERTENTANGAN KOSMIS


Bacalah Untuk Pelajaran Pekan Ini: Mat. 13: 24- 27; KeJ. 1:31; Yeh. 28: 12- 19; Yes. 14: 12- 15; Mat. 4: 1- 11; Yoh. 8: 44, 45.

AYAT HAFALAN: "Aku akan mengadakan permusuhan antara engkau dan perempuan itu, dan antara keturunanmu dan keturunannya; Keturunannya akan meremukkan kepalamu dan engkau akan meremukkan tumit-Nya" (Kejadian 3: 15).

Inti dari teologi alkitabiah adalah pertentangan besar antara Kristus dan iblis. Meskipun gagasan tentang pertentangan kosmis antara Allah dan makhluk surgawi yang telah jatuh dan memberontak melawan Allah merupakan motif utama dalam Kitab Suci (Mat. 13: 24- 30, 37-39; Why. 12: 7- 10) dan juga merupakan hal yang lazim di sebagian besar tradisi Kristen, banyak orang Kristen yang menolak atau mengabaikan keseluruhan gagasan tersebut.

Namun dari sudut pandang alkitabiah, tema pertentangan kosmis, di mana kerajaan Allah dilawan oleh lblis dan para malaikatnya, bukanlah sesuatu yang bisa kita abaikan tanpa melewatkan banyak hal yang menjadi inti narasi alkitabiah. Injil saja penuh dengan referensi tentang Iblis dan setan-setan yang menentang Allah.

Untuk memulai pelajaran pekan ini, kita akan membahas bagaimana dua pertanyaan berikut dapat dijawab berdasarkan beberapa bagian penting dalam Kitab Suci:

Di manakah Kitab Suci mengajarkan bahwa ada pertentangan kosmis antara Allah dan lblis?

Menurut Kitab Suci, apakah sifat pertentangan itu?



Pergi Ke Pelajaran:

Sabtu · Minggu · Senin · Selasa · Rabu · Kamis · Jumat


Penuntun Guru

Bagikan ke Facebook

Bagikan ke WhatsApp