Bacaan Persembahan Advent, 14 Januari 2023.


Brasil: Misi di Sungai Amazon.


Ayat Tema: “Dekat jalan Ia melihat pohon ara lalu pergi ke situ, tetapi Ia tidak mendapat apa-apa pada pohon itu selain daun-daun saja. Kata-Nya kepada pohon itu: ‘Engkau tidak akan berbuah lagi selama-lamanya!’ Dan seketika itu juga keringlah pohon ara itu.” (Matius 21: 19)

Vitoria adalah seorang gadis kecil berusia 10 tahun yang suka meluangkan waktu bersama kedua orang tuanya dan saudara laki-lakinya, Daniel. Namun Vitoria telah melakukan sesuatu yang kebanyakan gadis muda tidak lakukan. Ia telah membentuk sebuah kelompok kecil yang bertemu setiap pekan untuk belajar Alkitab.

Vitoria tinggal di sebuah anak sungai dari Sungai Amazon. Sehari dalam seminggu ia naik ke dalam sebuah perahu kecil dan mendayung di sungai itu. Dengan keterampilan dan kebulatan tekad, ia menuju ke rumah sahabatnya dan menjemputnya untuk pergi ke pendalaman Alkitab.

Kadangkala saudara laki-lakinya pergi bersama untuk membantunya. Apabila perahunya penuh, mereka pergi ke pulau yang lainnya dan mengikat perahu mereka pada sebuah pohon. Mereka masuk ke dalam hutan dan berjalan di atas batang-batang kayu yang runtuh, mencoba supaya tidak terjatuh ke dalam lumpur tebal yang menyelimuti lantai hutan. Mereka mencapai sebuah rumah kecil yang dibangun di atas panggung yang menghadap ke sungai. Ini adalah rumah dari sahabatnya yang lain yang menyambut anak-anak untuk belajar Alkitab sehingga ia dapat mengikutinya juga.

Orang-orang muda ini mulai dengan berdoa. Mereka membuka pendalaman kelompok kecil mereka dan membaca pelajaran. Setelah mendiskusikan topik pelajaran, kelompok itu pun menyanyikan lagu-lagu pujian sebelum mereka menutup dengan doa. Anak-anak mengucapkan selamat tinggal dan kembali ke perahu untuk pulang ke rumah.

Vitoria memberikan sebuah alasan sederhana untuk kerinduannya menceritakan kepada teman- temannya mengenai Yesus: “Sebab saya ingin berada di surga bersama-sama mereka.”

Tiga dari sahabat Vitoria telah dibaptiskan oleh karena kesaksiannya, dan mereka mengundang lebih banyak lagi sahabat-sahabat ke acara pendalaman Alkitab mingguan mereka. Vitoria menunggu dengan sangat akan hari di mana ia dapat dibaptis juga.

Jikalau seorang anak kecil mau memiliki keberanian untuk menyusuri sungai besar untuk membagikan imannya dengan teman-temannya, bayangkan apa yang dapat kita lakukan untuk membantu menyebarkan Injil kepada orang lain. Semua yang kita perlukan adalah iman, keberanian, dan Roh Kudus, serta penuntun pendalaman Alkitab untuk memperkenalkan Yesus kepada orang lain.

PESAN: Persembahan sistematis dan teratur, disebut Janji, menjadikan mungkin bagi umat percaya baik yang muda maupun yang tua untuk memimpin kelompok pendalaman Alkitab seperti mereka di Amerika Selatan. Marilah kita memberikan persembahan kita dengan setia sehingga orang-orang di seluruh dunia akan memiliki apa yang mereka butuhkan untuk membagikan kasih Allah dengan mereka yang ada di sekitar mereka.



Bagikan ke Facebook

Bagikan ke WhatsApp